22 December 2015

Related Articles with Engageya

Related Articles with Engageya. Ternyata artikel di blogku ini sudah banyak ya, mencapai 200 artikel. Apalagi yang sudah lama ngeblognya, mungkin bisa mencapai ribuan artikel. Sayang juga ya kalau artikel-artikel lama itu tidak diperhatikan lagi, supaya artikel-artikel tersebut 'hits' kembali, harus sering-sering di share atau dipromosikan.

Tapi kalau harus share semua artikel satu per satu, repot juga ya. Untuk mempermudah, tinggal pasang link ke artikel-artikel lama tersebut pada postingan di blog. Sudah banyak widget untuk blog yang bisa otomatis menambahkan link artikel lama dan artikel terkait di blog, salah satunya yang sudah pernah aku bahas yaitu Linkwithin.

Waktu menggunakan widget Linkwithin, artikel terkait yang disarankan biasanya artikel yang sudah lama banget, aku saja bahkan sampai lupa kalau pernah menulis artikel itu hehehe, *faktor U kayaknya. Jadi mulai mencari widget lainnya yang bisa memberikan artikel terkait yang masih fresh. Lalu aku mencoba Engageya. Fungsinya sama dengan Linkwithin, menampilkan link artikel-artikel kita yang terdahulu. Tapi Engageya ini lebih menarik, karena selain bisa menampilkan link artikel terkait dari blog kita, juga bisa menampilkan sponsored link, dan tentu saja kita bisa mendapatkan penghasilan. Menarik kan.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya


Untuk memulai, sebaiknya daftar dulu atau register di Engageya, daftarnya gratis kok. Keuntungannya kalau mendaftar, kita bisa melihat statistik link artikel terkait yang terpasang di blog kita, dan juga bisa melihat jumlah pendapatan yang akan kita peroleh, kalau kita memilih memasang sponsored link.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Buat widget baru di tab My Widgets, lalu Create New Widget.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Isi data-data yang diperlukan. Beri nama widget, supaya nanti tidak bingung ketika membuat banyak widget. Yang aku suka, kita bisa memilih thumbnailnya mau bentuk kotak atau bulat. Kalau aku lebih suka bulat, biar beda aja gitu.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Pada bagian Recommendation Type, bisa pilih mau link artikel terkait hanya dari blog kita, atau mau link artikel terkait yang dari sponsor juga. Engageya sih menyarankan yang kedua, jadi kita juga bisa mendapatkan penghasilan dengan memasang link artikel sponsored. Ini kalau mau dapat tambahan uang ya, kalau hanya mau yang dari blog kita sendiri juga tidak masalah.

Pilih kategori blog kita sesuai tema yang disediakan, jadi nanti sponsored link yang dimasukkan akan sesuai dengan isi blog kita. Berarti tidak perlu khawatir ya kalau nanti link artikel terkait yang dipasang tidak sesuai dengan sebagian besar isi blog. Tapi sayangnya tidak ada tema craft nih. Kategori ini hanya akan muncul kalau kita memilih memasang artikel sponsored saja.

Pilih platform blog, wordpress atau blogspot. Khusus untuk wordpress, hanya bisa pada wordpress.org, jadi khusus wordpress dengan domain dan hosting sendiri. Sedangkan untuk blogspot, tetap bisa digunakan pada blogspot.com.

Yang mau promosiin facebook pagenya, bisa diisi di kolom fan page, nanti juga akan ada link khusus untuk facebook page kita. Bisa sekalian promosi dan menambah like kan ya. Tapi berhubung aku tidak punya fan page khusus blog, aku belum mencoba fitur yang ini. 

Lalu klik install widget.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Untuk menambahkan widget Engageya di Blogspot, klik tab My Widget dari halaman utama akun, akan terlihat widget yang baru kita buat. Klik install widget.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Kita akan diarahkan ke halaman Add Page Element. Pilih blog yang akan kita pasang widget ini, lalu klik Add Widget.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Akan muncul halaman Layout blog, dan widget Engageya sudah terpasang di blog. Pindahkan letak widget ini di bawah Blog Posts. Jangan lupa di save.

Langkah-langkah cara memasang artikel terkait di blogspot sudah selesai. Widget ini mungkin tidak langsung aktif di blog, jadi ditunggu saja kalau belum muncul di blog.

Untuk melihat statiskik jumlah klik widget ini, klik tab My Widget di halaman utama akun, lalu klik view reports di bawah nama widget.

indahprimadona.com, cara membuat link artikel terkait, widget for blog, engageya

Statistik akan memperlihatkan jumlah klik di widget ini, diurutkan berdasarkan tanggal. Statistiknya jelas dan mudah dipahami, tapi tidak terlalu lengkap seperti link artikel terkait apa yang di klik. Kalau kamu pakai widget apa?

Happy blogging ^_^

post signature

59 comments :

Silahkan tinggalkan komentar dengan bahasa yang sopan, tidak mengandung SARA, dan tanpa link hidup
Jangan lupa follow IG @indahprimadona
Saran dan masukan ke hello.primadona@gmail.com
Terima kasih ^_^

  1. Belum pakai widget apa-apa nih. Masih harus banyak belajar. Makasih infonya yaa..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mbak Hana belum pake aja pasti blognya udah rame >_<

      Delete
  2. Mereka membayarnya lewat paypal ya Mbak Dona? hhehe berasa ribet deh kalau pake paypal. Okey, langsung sudah aku praktekin, makasih ya Mbak. Sering-sering aja bagi ilmunya :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya pake Pay Pal, aku belum pernah mencairkan uang pake Pay Pal sih jadi belom tahu :D

      Delete
  3. Saya udah ada bawaan dari themplate'a jadi gak usah pasang lagi :D

    ReplyDelete
  4. bermanfaat banget mbak..tenks infonya :D

    www.wordholic.com

    ReplyDelete
  5. Aku selalu suka kalo mb Dona posting tutorial utk mempercantik blog....jadi pengen mantengin postingannya teruuuus... hehe

    ReplyDelete
  6. saya pakai linkwithin. Penasaran juga dengan engageya :)

    ReplyDelete
  7. Hooo baru tau soal ini dan keliatannya lbh detil ya mba.

    ReplyDelete
  8. wei, ada ilmu baru !
    perlu dibaca dengan seksama dulu sebelum eksekusi.
    Terima kasih as always mba Indah ^_^

    ReplyDelete
  9. Hmn.. Iyaa menarik nih artikelnya Mbak.. Dan ngomong2 faktor U itu apa ya Mbak? wkwkwkwkwkwkw :) hehehehehehe :)

    ReplyDelete
  10. boleh juga plug innya, tapi buat wp yang gratisan belum ada yah...

    ReplyDelete
  11. Postingan eike masih dikit. Jadi masih hapal laaa
    But, I would like to give myself a chance
    Oneday...

    ReplyDelete
  12. Iiih, bermanfaat banget ini.. Soalnya aku belum pake related articles, mbak :p

    ReplyDelete
  13. Saya pakai wordpress, alhamdulillah sudah self hosted, jadi bisa pakai widget ini. Makasih sharenya mbak. Bermanfaat banget.

    ReplyDelete
  14. Perlu dicoba nih. ^^ BTW sudah follow blognya ya?

    ReplyDelete
  15. di wordpress juga ada, tapi katrok banget. ini punya mbak bagus bisa dibuat bulet2 related postnya :D

    ReplyDelete
  16. ohh ini namanya engageya tho...ehheh. sementara ini pakai related article bawaan template blog. sebelumnya cuma pakai linkwithin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Oo template blogspot juga ada link related articles ya? Gak tau >_<

      Delete
  17. Dulu pernah pasang pake link within, tapi karena loading blog yg terlalu berat makanya tak hapus....

    Hehehe, nggak nyaman sih sama blog yang berat berat :((

    ReplyDelete
  18. Huwaaa makasih banyak rekomendasinya Mbak. Dari dulu pengen berpaling dari ke linkwithin tapi gatau mau ke mana. #eaaa xD

    ReplyDelete
  19. aku mau coba untuk blog satuku, makaish sharingnya , Mbak Indah

    ReplyDelete
  20. Ini yang lagi aku cari mba dona, pas di praktekin, gaptek nih harus diulang2.. hhee

    ReplyDelete
  21. Aku pake engageya ini udah lumayan lama, tapi sekarang kenapa ga bisa diedit yah? Aku pengen ganti dari yang round button jadi square button, tapi bingung gimana caranya soalnya dari web nya engageya gak ada keterangannya. Mungkin mbak Indah tau caranya? :)

    Thankyou,
    YURI
    www.twothousandthings.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kayaknya emang gak bisa di edit, harus bikin widget baru

      Delete
  22. Dulu pernah pake widget related articles, tapi karena kurang sreg dihapus deh akhirnya. Ngeliat ada widget punya mbak bagus aku jadi suka, eh rupanya ada tutorialnya sekalian. Jadi pake lagi deh sekarang :D Oh ya, kalo ga ada gambar dari artikelnya ternyata dari pihak engageya nyediain ya mbak? Kalo gitu lebih baik kasih gambar sendiri kan ya? Hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. oh gitu ya? aku selalu pakai gambar soalnya, jadi gak tahu :)
      iya mending pakai gambar sendiri

      Delete
  23. Mbak pake aplikasi apa sih utk bikin desin quote header judul untuk post di atas itu? bagus aku sukaaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. maksudnya bikin headernya mbak? aku pakai corel

      Delete
  24. mbak, tutorial buat widget back to top dung...

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku pakai tutorial punya mbak Annisa hehehe, tapi kalau sempet nanti aku bikin ya ^^

      Delete
  25. sempet cobain linkwithin sekarang mau coba install engageya ini ahh, makasii tutorialnya mba ^^

    ReplyDelete
  26. halo mbk, blog nya keren deh :)) naksir sama share button nya yg dibawah post. mau dong mbk, ajari ya ^^ heheheheehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. mmm dulu aku pake apa ya..??? :D
      kalau gak salah googling deh cara nambahinnya, ntar aku cari lagi deh ^^

      Delete